SEPATU JOLIFA menuju UNPSA 2020
SEPATU JOLIFA, Sistem Perpustakaan Terpadu Jogja Library for All saat ini secara resmi mengikuti kompetisi inovasi pelayanan publik tingkat dunia yang diadakan oleh PBB melalui United Nations Public Service Awards (UNPSA) tahun 2020. Keikutsertaan inovasi ini berdasarkan inovasi yang terpilih serta diutamakan yang mendapatkan TOP 45 pada Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik KemenPAN-RB tahun 2019.
Inovasi Sepatu Jolifa merupakan sistem yang menawarkan layanan perpustakaan secara online melalui www.jogjalib.com, dan layanan secara offline dengan mengakses layanan silang kunjung maupun silang pinjam antar perpustakaan. Hingga saat ini, 39 perpustakaan di DIY telah tergabung dalam Sepatu Jolifa.
Sepatu Jolifa menawarkan kemudahan kepada masyarakat dalam mengakses sumber informasi seluruh perpustakaan DIY. Dan uniknya, layanan ini merupakan satu-satunya di Indonesia yang menerapkan pengelolaan perpustakaan dengan sistem inter library loan tingkat provinsi.
Mohon doa restu dan dukungan semua pihak supaya Sepatu Jolifa mendapatkan hasil yang terbaik untuk kebanggaan DIY dan Indonesia di dunia internasional.